Pekanbaru - Guna mengukur kemampuan prajurit Belibis dalam hal menembak senjata ringan dan sekaligus mewujudkan prajurit yang profesional dan siap melaksanakan tugas kapanpun dan dimanapun, Batalyon Arhanud 13/ PBY menyelenggarakan latihan menembak senjata ringan. Senin (22/11/2023).
Latihan yang akan dilaksanakan selama 5 hari, terhitung dari tanggal 20 s.d. 25 November 2023 ini berisikan materi latihan menembak tepat senapan jarak 100 meter 3 sikap (tiarap, duduk dan berdiri) dan menembak tepat pistol jarak 20 meter dua tangan sikap berdiri.